Postingan

Menampilkan postingan dengan label Resensi Novel

Resensi Novel; Dahlan Iskan

Gambar
                  Siapa yang nggak kenal Dahlan Iskan? Hampir semua orang di Indonesia membicarakan bapak menteri BUMN yang satu ini. Perilakunya yang merakyat, sikapnya yang rendah hati dan tindakan-tindakannya yang berani ‘melawan arus’ nggak jarang jadi obrolan yang selalu menarik untuk diperbincangkan. Pro dan kontra pun juga muncul dari berbagai pihak. Banyak yang memuji dan mengagumi, namun ada beberapa yang tidak suka. Kalau saya? saya suka tulisan-tulisan beliau. Seperti tulisannya yang terangkum dalam bukunya yang diberi judul : Ganti Hati Membaca sekilas judulnya, saya mengira bahwa buku ini pastilah tentang sikap-sikap baik beliau, karena ada kata ‘hati’ yang biasanya berarti perasaan, cinta, atau kebaikan, dan sejenisnya. Tetapi saya salah. ternyata Ganti ‘hati’ dalam buku ini adalah makna yang sebenarnya. Ya, hati, salah satu organ penting dalam tubuh manusia. Buku ini adalah kumpulan dari tulisan bersambung pak Dahlan yang waktu itu masih

Resensi Novel; Negeri 5 Menara

Gambar
  J udul Novel: Negeri 5 Menara Judul resensi novel : Negeri 5 Menara Pengarang : A. Fuadi Penerbit : Gramedia Pustaka Utama Tahun Terbit : Agustus 2010 Kota Terbit : Jakarta Jumlah Halaman : 424 hal Resensi Novel Negeri 5 Menara karya Ahmad Fuadi yang merupakan novel best seller ini, menceritakan kisah lima orang sahabat yang mondok di sebuah pesantren yaitu Pondok Madani (PM). Novel best seller ini merupakan novel pertama dari trilogi yang secara apik bercerita tentang dunia pendidikan khas pesantren, lengkap dengan segala pernak-pernik kehidupan para santrinya. Alif Fikri adalah seorang yang sangat menginginkan sekolah di SMA Bukittinggi Sumatera Barat dengan berbekal nilai ujian yang lumayan bagus. Namun mimpinya seakan sirna, musnah tak berbekas, karena Amaknya tidak mengijinkan. Beliau ingin Alif sekolah di Madrasah Aliyah yang berbasik agama, dengan alasan Amak ingin Alif menjadi Ustad (Ulama). Dengan setengah hati, Alif menerima ke

Resensi Novel: Ibuku Perempuan berwajah Surga

Gambar
Judul buku        :    Ibuku Perempuan Berwajah Surga Penulis               :    Novanka Raja Tahun penerbit   :    2012 Penerbit             :    Zettu Jumlah halaman :    242 halaman Ukuran buku      :   13 cm x 19 cm Harga               :    Rp 37.500,-                                                                       Pendahuluan           Buku Ibuku Perempuan Berwajah Surga ini mengisahkan tentang keteguhan dan ketulusan seorang ibu yang harus menjaga, merawat, dan membesarkan buah hatinya seorang diri tanpa mengeluh. Juga kecerdasan hati untuk tetap mempercayai bahwa Tuhan tak pernah ingkar janji dan kekuatan cinta pada-Nya menjadikan ia seorang wanita tangguh, ibu tanpa keluh, yang layak mendapatkan surga-Nya penuh. Alasan saya memilih buku ini karna buku ini cukup menarik untuk dibaca baik oleh remaja maupun orang dewasa, karena menceritakan tentang perjuangan seorang ibu dan anak yang tetap berbakti pada orang tuanya walau hidup terpisah

Resensi Novel: Ayahku Bukan Pembohong

Gambar
Judul Buku       : Ayahku (Bukan) Pembohong Penulis               : Tere-Liye Penerbit            : PT Gramedia Pustaka Utama Ini adalah ketiga kalinya gw membaca novel karangan ‘Darwis’ Tere-Liye setelah sebelumnya gw dibuat menangis bombay oleh novel Hafalan Shalat Delisa (yang novelnya telah diangkat ke layar lebar) dan Bidadari-Bidadari Surga. Novel Tere-Liye ketiga yang baru saja gw tamatin berjudul Ayahku (Bukan) Pembohong. Berbeda dengan dua novelnya yang telah gw baca sebelumnya, novel Ayahku (Bukan) Pembohong tidak bernafaskan Islami namun masih menyampaikan pesan-pesan moral dan kearifan (begitu kata A. Fuadi, penulis Negeri 5 Menara, dalam memberikan testimonial di buku ini) yang sangat dalam dan dapat kita petik sebagai pembelajaran kehidupan. Novel Ayahku (Bukan) Pembohong menceritakan tentang Dam, seorang anak yang dibesarkan oleh Ayahnya dengan dongeng atau lebih tepatnya pengalaman hidup sang Ayah. Dam mulai tidak mempercayai dan memben

Resensi Novel: Sepatu Dahlan

Gambar
Jauh-jauh hari saya ingin membaca Novel ini. Selain karena aksi Pak Dahlan Iskan yang selalu membuat orang tersentak dan terkejut, juga karena kisah hidupnya yang selalu membuat orang terinspirasi. Dan untuk itu, saya menambah kisah inspirasi Dahlan Iskan dengan membaca Novel ini. Novel pinjaman dari seorang sahabat baik. Sepatu Dahlan, merupakan sebuah buku biografi yang berkisah tentang kehidupan masa kecil Dahlan Iskan dengan segala tawa dan tangis kemiskinan di desa. Buku ini ditulis oleh Khrisna Pabichara, seorang penulis handal dari Makassar, Sulawesi Selatan. Dilatarbelakangi oleh kenangan Dahlan yang terpaut jelas ketika ia menjalani operasi tranplantasi di China. Kenangan-kenangan kecil yang menjadi sebuah mimpi lampau dalam tidur Dahlan, tidur yang dipaksa oleh obat dan alat operasi.  Masa kecil Dahlan amatlah susah. Ia memiliki 3 saudara, dengan 2 kakak perempuan dan 1 adik. Ia lulus dari Sekolah Rakyat Bukur dengan harapan bisa melanjutkan di

Resensi Novel: 5 CM

Gambar
Judul Buku : 5 CM Penulis : Donny Dhirgantoro Penerbit : PT.Grasindo Tahun terbit : November 2007 Tebal Buku : 381 halaman SINOPSIS Buku 5cm ini menceritakan tentang persahabatan lima orang anak manusia yang bernama Arial, Riani, Zafran, Ian, dan Genta. Dimana mereka memiliki obsesi dan impian masing-masing. Arial adalah sosok yang paling ganteng diantara mereka, berbadan tinggi besar. Arial selalu tampak rapi dan sporty. Riani adalah sosok wanita berkacamata, cantik, dan cerdas. Ia mempunyai cita-cita bekerja di salah satu stasiun TV. Zafran seorang picisan yang berbadan kurus, anak band, orang yang apa adanya dan kocak. Ian memiliki postur tubuh yang tidak ideal, penggila bola, dan penggemar Happy Salma. Dan yang terakhir adalah Genta yang selalu dianggap sebagai “the leader” oleh teman-temannya, berbadan agak besar dengan rambut agak lurus berjambul, berkacamata, aktivis kampus, dan teman yang easy going. Lima sahabat ini telah menjalin persahabatan selama tuj

Resensi Perahu Kertas

Gambar
      Judul Buku      : Perahu Kertas                             Penulis             : Dewi “Dee” Lestari       Tanggal Terbit : Agustus - 2009       Penerbit           : Bentang Pustaka       Tebal                : 444 hal Kugy adalah gadis mungil yang hobi berkhayal.  Dia sangat suka menulis dongeng yang bagi orang lain merupakan hobi yang tak lazim. Belum lagi kegemarannya menulis surat kepada Dewa Neptunus. Surat tersebut dilipat menjadi perahu kertas dan dihanyutkan di sungai atau laut. Kugy menganggap dirinya adalah seorang agen Neptunus. Keenan digambarkan sebagai sosok yang cerdas. Kesukaannya dibidang melukis tidak mendapat restu dari ayahnya. Dia justru diarahkan ke bidang bisnis untuk meneruskan perusahaan ayahnya. Perahu Kertas bukan hanya menceritakan kisah cinta yang simple antara Kugy dan Kennan tetapi kisah cinta yang detail dan terlalu rumit. Mungkin terlihat sederhana sekali dengan cerita mereka, kisah antara Kugy dan Kennan yang berawal

Resensi Buku Habibie Ainun

Gambar
    Mana Mungkin Aku Setia…     Sebenarnya ini bukan tentang kematianmu, bukan itu.     Karena, aku tahu bahwa semua yang ada pasti menjadi tiada pada akhirnya,     dan kematian adalah sesuatu yang pasti,     dan kali ini adalah giliranmu untuk pergi, aku sangat tahu itu.     Tapi yang membuatku tersentak sedemikian hebat, adalah kenyataan     bahwa kematian benar-benar dapat memutuskan kebahagiaan dalam diri seseorang,     sekejap saja, lalu rasanya mampu membuatku menjadi nelangsa setengah mati,     hatiku seperti tak di tempatnya, dan tubuhku serasa kosong melompong, hilang isi.     Kau tahu sayang, rasanya seperti angin yang tiba-tiba hilang berganti kemarau gersang.     Pada airmata yang jatuh kali ini, aku selipkan salam perpisahan panjang,     pada kesetiaan yang telah kau ukir, pada kenangan pahit manis selama kau ada.     “Aku bukan hendak mengeluh, tapi rasanya terlalu sebentar kau disini.”     Mereka mengira aku lah kekasih yang baik bagim