CONTOH JOBS DESCRIPTION KEPANITIAN



JOB DESCIPTION
Secara umum dalam Acara FPIY, Job Description masing-masing seksi adalah sebagai berikut:
1. Ketua
  • Bertanggung jawab pada seluruh kegiatan kepanitiaan
  • Memantau perkembangan seluruh seksi
  • Memberi keputusan final yang bersifat mutlak
  • Menjadi sosok inspirator dan motivator bagi yang lain
  • Mengamati segala hal yang tidak terduga (mamahami segala hal yang terjadi dalam kepanitiaan)
2. Sekretaris
  • Mengetik proposal sponsor dan kegiatan
  • Mencatat hasil rapat koordinasi
  • Mengurus surat-menyurat
  • Mengetik LPJ
  • Membuat stempel HMJ PAI dan FPIY
  • Membuat buku panduan untuk semua sekolah
  • Mencatat seluruh influence/masukan dari setiap dosen
  • Membuat woro-woro
  • Membuat kalender acara
  • Mencetak cover proposal
  • Mengetik jobs description per devisi
3. Bendahara
·         Membeli Kwitansi,pena dan buku laporan keuangan
·         Memegang seluruh keuangan acara
·         Mencatat sirkulasi pemasukan dan pengeluaran (saldo, debet, kredit)
·         Memegang seluruh bukti pengeluaran (mewajibkan ada nota)
4. Seksi acara
  • Membuat Konsep acara & rundown Acara
  • Mengatur Jadwal Perlombaan
  • Mensosialisasikan konsep acara pada seluruh seksi
  • Menentukan job description seksi secara lebih rinci(khusus lomba CCA diharuskan berkoordinasi dengan dosen evaluasi pendidikan dalam pembuatan soal )
  • Konfirmasi dengan pengisi acara
  • Mengontrol pengisi acara untuk latihan
  •  Mengadakan gladi kotor dan gladi bersih
  • Bertanggung jawab perlombaan
  • Kontak dewan juri
  • Pembuatan tata tertib perlombaan
  • Membuat borang penilaian
  • Mengadakan technical meeting
  • Berkoordinasi dengan seksi pubdekdok tentang pelaksanaan dan dekorasi acara
5. Seksi pubdekdok
  • Menentukan media publikasi yang diperlukan (misalnya poster, leaflet, tiket, dll) termasuk publikasi melalui media sosial (facebook, twitter)
  • Membuat desain logo perlombaan
  • Membuat desain pamphlet
  • Membuat banner dan spanduk
  • Membuat piagam penghargaan
  • Berkoordinasi dengan bagian acara tentang konsep dan dekorasi acara
  • Mendokumentasikan seluruh kegiatan acara FPIY
  • Mendokumentasikan spot-spot kontaprestasi sponsor
  • Mengedit dan merealisasikan dokumentasi dalam bentuk video maupun foto
  • Menentukan titik lokasi publikasi
  • Mendekorasi acara se.spektakuler mungkin
6. Seksi Humas
·         Mendata seluruh sekolah se.jogjakarta
·         Mensosialisasikan acara FPIY keseluruh sekolah dijogjakarta (bisa melalui sms terlebih dahulu)
·         Mendatangi sekolah-sekolah yang sudah menyetujui mengikuti acara FPIY
·         Berkoordinasi dengan sekretaris tentang surat menyurat berkaitan dengan acara FPIY (surat peminjaman tempat, surat delegasi sekolah dll)
·         Menyebarkan proposal sponsorship (Februari awal harus menyebar)
7. Seksi keamanan
  • Menjaga keamanan dan memastikan kelancaran acara
  • Berkoordinasi dengan seksi acara tentang pelaksanaan acara (menjaga spot-spot dikhawatirkan ricuh)
8. Seksi konsumsi
·         Penyediaan makan untuk peserta, pemateri, dan panitia
·         Penyediaan air minum untuk peserta, pemateri, dan panitia
·         Penyediaan gallon dan dispenser
·         Menyediakan penampan
·         Snack pembicara
·         Membuat kartu makan/ tanda selesai makan
Note: apabila dirasa masih perlu ditambahkan jobs description per seksi, diperbolehkan untuk menambahkannya sendiri

Komentar

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pihak yang terlibat dalam Pengembangan Kurikulum

strategi marketing mix " Cappucino Cincau"